Cara atasi sakit magh merupakan satu tips yang kerap dicari oleh banyak orang. Pasalnya, gangguan lambung yang satu ini memang merupakan hal yang lazim, dan diderita oleh banyak orang. Magh adalah gangguan yang mudah datang karena gaya hidup, atau pola makan yang tidak benar.
Untuk cara mengatasinya
juga cukup beragam, bisa mulai dari memperbaiki gaya hidup yang buruk,
memperbaiki pola makan yang tidak baik, atau mengonsumsi berbagai obat-obatan.
Akan tetapi, agar cara atasi sakit magh
bisa lebih efektif, maka hal ini harus disesuaikan dengan penyebabnya.
Jika menilik dari istilah
medisnya, sebenarnya akan diketahui bahwa magh bukanlah sebuah penyakit, akan
tetapi gejala yang terjadi akibat adanya gangguan lambung. Biasanya gangguan
ini berupa infeksi lambung, GERD, tukak lambung, radang lambung, dan lain
sebagainya.
Cara Atasi Sakit Magh Dengan Obat
Sebagaimana yang telah
disinggung di atas, bahwa mengatasi sakit magh dapat dilakukan dengan
menggunakan berbagai cara. Nah, mula-mula, kami akan menjelaskan bagaimana cara
menyembuhkan sakit magh dengan menggunakan obat-obatan yang biasa digunakan
oleh pihak medis.
· Antasida
Hal pertama yang bisa dicoba
untuk mengatasi sakit magh adalah Antasida. Antasida memiliki fungsi untuk
menetralkan asam lambung, serta mencegah risiko iritasi pada bagian lambung
juga kerongkongan. Biasanya Antasida yang kerap digunakan untuk menyembuhkan
magh adalah, alumunium hidroksida, simethicone, kalsium karbonat, dan sodium
bikarbonat.
· Proton pump inhibitors (PPI)
Jika antasida bertugas untuk menetralisir asam lambung, PPI memiliki fungsi untuk mengurangi produksi asam lambung. Biasanya obat dengan kandungan ini, amat efektif untuk meringankan berbagai gejala sakit magh, Karena itu, wajar jika obat jenis ini dianggap sebagai salah satu cara atasi magh paling efektif.
· Antibiotik
Untuk golongan obat yang satu ini, hanya dikhususkan
pada penderita sakit magh yang disebabkan oleh bakteri Helicobacter pylori di
lambung. Biasanya untuk mengatasi magh karena bakteri ini, ada beberapa jenis
obat yang bisa digunakan, yakni clarithomycin, amoxilin, tetracycline,
metronidazole, dan tinidazole.
Cara Atasi Sakit Magh Melalui Pola Hidup
Selain dengan mengonsumsi berbagai jenis obat-obatan yang disebutkan di atas. Sakit magh juga dapat diatasi dengan beberapa cara berikut :
· Mengatur
Pola Makan
Cara mengatur pola makan untuk atasi sakit magh adalah, kurangi porsi makan dari biasanya, namun naikan intensitas makan. Jadi, makanlah sedikit, namun sering. Hal penting lain yang harus diperhatikan adalah, jangan langsung berbaring setelah makan, setidak-tidaknya tunggu selama 2 sampai 3 jam.
Sakit magh bisa dipicu oleh makanan asam dan pedas. Karena itu, pastikan untuk menghindari makanan-makanan tersebut apabila tengah terserang sakit magh. Tidak hanya itu, minuman bersoda, bercafein, serta beralkohol, juga dapat memicu sakit magh, karena itu wajib untuk tidak mengonsumsinya selama sakit magh.
· Mengelola
Stres
Harus diketahui bahwa salah satu penyebab magh adalah stress. Karena itu, cara untuk atasi sakit magh yang lain adalah dengan mengontrol stress yang tengah dirasakan. Hal ini bisa dilakukan dengan berbagai cara. Misalnya dengan melakukan hal-hal yang membuat senang, atau dengan cara melakukan konseling pada ahlinya.
Perlu diingat bahwa sakit magh harus ditangani dengan benar, karena jika dibiarkan maka sakit ini bisa menyebabkan kompilasi yang serius. Beberapa kompilasi yang disebabkan oleh magh adalah, luka pada dinding lambung, pendarahan lambung, bahkan hingga kanker lambung.
Karena itu, ketika mengalai sakit magh segara lakukan
pertolongan pertama, beberapa caranya dengan mengonsumsi jenis obat-obatan di
atas, atau dengan melakukan hal-hal yang telah kami sebutkan. Namun jika sakit
masih berkepanjangan, menghubungi dokter adalah cara atasi sakit magh paling tepat.